About

Halo, saya Sarrah Ghina seorang ibu rumah tangga yang suka menulis.  Mameh Ghina adalah sebutan dua putri dan satu pangeran kecil kesayangan untuk saya. Selamat datang di blog Mameh's Tale. Berisi tentang minat saya pada dunia anak, pengasuhan dan juga seputar cerita sehari-hari ala mama. Kadang saya suka menggambar kartun kawaii (lucu - bahasa Jepang). 

Menjadi seorang ibu bagi saya bukan tugas mudah ternyata. Banyak sekali yang harus saya pelajari. Semua tampak baru dan diluar dugaan. Rutinitas sama anak-anak bisa dibilang menguras tenaga tapi menyenangkan. Bukan begitu, ibu-ibu?!

Pernah sempat stress sebagai ibu baru. Rasanya ada yang hilang, I have no idea with my life after being a mom. Tidak ada 'me time' membuat saya berputar-putar di pusaran rutinitas ibu yang nggak bakal ada habisnya.  

Lalu saya mencari-cari apa yang bisa membuat kembali bersemangat yaitu menulis blog. Ya, blog adalah tempat curhat saya supaya tetap 'eksis' menyalurkan hobi dengan cara menulis. Dengan menulis saya bisal lebih happy dan lebih waras. Syukur-syukur bisa memberikan manfaat bagi para pembaca yang saya sayangi. 

Terima kasih sudah berkunjung.

With love and please enjoy, 

Mameh's Tale.

2 thoughts on “About

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *